Fakultas Hukum UPN "Veteran" Jakarta

Pada Jum’at 11 Agustus 2023, Senat Mahasiswa FH UPNVJ melakukan pemaparan kepada para Mahasiswa baru FH mengenai organisasi Mahasiswa Senat FH UPNVJ. Senat Mahasiswa Fakultas Hukum UPNVJ sebagai wadah bagi Keluarga Besar Mahasiswa Fakultas Hukum untuk berkolaborasi dalam membuat produk hukum, menghimpun aspirasi, dan melakukan pengawasan terhadap Badan Eksekutif Mahasiswa Fakultas Hukum UPNVJ. Senat UPNVJ merupakan Kolaborasi KBMFH (Keluarga Besar Mahasiswa Fakultas Hukum).   

Rafli Fadilah M sebagai Ketua Senat menjelaskan struktur organisasi Senat Mahasiswa, Serta Visi-Misi Senat FH UPNVJ.

Visi

Mewujudkan Senat Mahasiswa FH UPNVJ sebagai organisasi yang solutif dalam membuat produk hukum, aspiratif dalam menampung aspirasi Sivitas Akademika Fakultas Hukum UPNVJ, dan berintegritas dalam melakukan pengawasan terhadap BEM FH UPNVJ, dengan bernafaskan loyalitas dan profesionalisme.

Misi 

  • Melaksanakan tugas secara profesional sesuai aturan yang berlaku. 
  • Menghadirkan dan mengharmonisasikan produk hukum untuk KBM FH.
    Melibatkan dan merangkul Sivitas Akademika FH UPNVJ dalam proses penampungan aspirasi.
  • Menjunjung tinggi objektivitas dalam melakukan fungsi pengawasan terhadap BEM FH UPNVJ.
  • Mengoptimalkan seluruh sumber daya yang dimiliki untuk berkolaborasi demi tercapainya tujuan
    bersama.
Serta Senat Mahasiswa UPNVJ juga memaparkan mengenai berbagai proker, serta presstasi yang sudah diraih oleh Senat Mahasiswa FH UPNVJ. Kegiatan ini diakhiri dengan sesi tanya jawab bersama dengan Mahasiswa Baru FH UPNVJ. 
Share

1 comment on “Pemaparan Senat Mahasiswa FH UPNVJ dalam PKKMB 2023

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Contact Us

× Ada yang bisa dibantu?