Selain 2 narasumber dari dosen FH UPNVJ, terdapat narasumber eksternal yaitu Kanya Cittasara, S.T selaku motivator anak. dalam penyampaiannya, ia pun memberikan motivasi terhadap anak-anak penyandang disabilitas untuk tetap menggapai cita-cita mereka setinggi mungkin walaupun terdapat kekurangan yang mereka miliki.
Pihak sekolah, yang diwakilkan oleh Emy Sugiarti, S.Pd. selaku Wakil Kepala Sekolah SLB-A Pembina Tingkat Nasional Jakarta, mengapresiasi kegiatan ini dan berharap kedepannya mahasiswa dapat berperan aktif khusunya bagi anak-anak disabilitas. Terakhir, Eka Putri Oktaviani selaku ketua pelaksana acara ini mengucapkan terimakasih kepada setiap pihak yang telah berupaya untuk merealisasikan acara ini.