Monitoring dan evaluasi penelitian Dosen Fakultas Hukum Prof. Dr. Bambang Waluyo, SH, MH dan Rosalia Dika Agustanti, SH, MH dilaksanakan pada Senin 20 November 2023 di Universitas Pembangunan Nasional Veteran Jawa Timur. Penelitian berjudul Reformulasi Kebijakan Pemerintah Sebagai Upaya Pemenuhan Prinsip Human   Dignity Terhadap Tradisi “Kawin Tangkap” di Sumba.

Tujuan kegiatan monitoring lapangan yaitu  mendapatkan gambaran yang lebih konkrit terhadap kondisi aktual untuk penelitian yang dilakukan; Menelaah dan mengkaji potensi-potensi yang terjadi selama kegiatan penelitian; mendapatkan kesimpulan dari kegiatan   penelitian yang telah dilangsungkan/dilaksanakan.

Berita Terkait :  Fakultas Hukum UPN "Veteran" Jakarta mengadakan audiensi untuk pembentukan UPNVJ Law Insight Community
Reviewer sedang melakukan Tanya jawab mendalam dengan Tim Peneliti

Kolaborasi dengan dua peneliti dari FH UPN Jatim juga memberi dampak signifikan pada penelitian. Dosen FH UPN Jatim Eko Wahyudi, SH, MH yang mendalami Hukum Administrasi Negara dan Hukum Tata Negara serta Arief Syahroni, SH, MH yang mendalami Hukum dan Hak Asasi Manusia, kontribusi keilmuannya tepat dalam rangka menguraikan serta memberi solusi pada reformulasi kebijakan sebagai upaya pemenuhan prinsip human dignity terhadap tradisi kawin tangkap di Sumba.

Berita Terkait :  Sosialisasi Pelaksanaan UAS Semester Genap TA. 2022/2023

Dosen FH UPN Jakarta Prof. Dr. Bambang Waluyo, SH, MH Guru Besar Fakultas Hukum UPN Veteran Jakarta dan Rosalia Dika Agustanti, SH, MH mendalami penelitian terkait Hukum Perlindungan Perempuan, sehingga kolaborasi dari tim peneliti ini sangat tepat untuk membahas topik dimaksud Reformulasi Kebijakan Pemerintah Sebagai Upaya Pemenuhan Prinsip Human Dignity Terhadap Tradisi “Kawin Tangkap” di Sumba.

Foto bersama : Tim peneliti (FH UPNV Jakarta, FH UPN Jatim); Reviewer; Kapus dan Staf LPPM
Share

Contact Us

× Ada yang bisa dibantu?