Jakarta, 22 April 2024 – Sapa Ormawa 2025 telah berhasil dilaksanakan selama empat (4) hari berturut-turut, dimulai sejak tanggal 8 – 11 April 2025. Sapa Ormawa mengundang empat (4) Ormawa yang ada di Fakultas Hukum Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Jakarta, yaitu Unit Peradilan Semu (UPS), Forum Riset dan Debat Mahasiswa (FRDM), International Law Student Association Chapter (ILSA Chapter), dan Forum Komunikasi Islam (FKI) AL-Hakim. Acara ini menjadi forum diskusi secara terbuka dan langsung berdialog antara Senat Mahasiswa Fakultas Hukum UPN “Veteran” Jakarta (SEMA FH UPNVJ) dengan para Ormawa.

Acara ini diselenggarakan oleh SEMA FH UPNVJ melalui Komisi B Bidang Aspirasi, dengan Khansa Khairunnisa Mumtaz selaku anggota Komisi B sebagai project officer. Sapa Ormawa ini berlangsung secara offline di sekretariat masing-masing Ormawa, dengan dihadiri oleh beberapa delegasi dari setiap Ormawa. Tiap-tiap ketua umum dari Ormawa juga turut hadir dalam acara Sapa Ormawa.

Kegiatan ini dilangsungkan dalam bentuk sesi bincang santai yang bertujuan untuk membuka ruang diskusi terbuka bagi ormawa FH UPNVJ. Dalam sesi ini, para delegasi dapat menyampaikan berbagai permasalahan yang mereka hadapi, mulai dari keterbatasan fasilitas, kendala pendanaan, hambatan birokrasi, isu administrasi, hingga tingkat dukungan yang diberikan oleh Fakultas Hukum UPN “Veteran” Jakarta. Pada umumnya, aspirasi yang disampaikan oleh Ormawa membahas mengenai dana, fasilitas, administrasi, dan dukungan dari Fakultas Hukum UPN “Veteran” Jakarta. Diskusi ini berhasil membangun solidaritas antara organisasi mahasiswa dan menjadi wadah untuk merangkum aspirasi ormawa.

Berita Terkait :  Koordinasi Persiapan Perkuliahan Semester Ganjil 2023-2024 FH UPNVJ

Tiap-tiap kegiatan Sapa Ormawa perharinya berlangsung dengan santai, menyenangkan, dan membuka ruang diskusi dua arah. Dengan adanya pelaksanaan Sapa Ormawa ini, diharapkan terciptanya komunikasi yang lebih baik antara pihak fakultas dan ormawa demi menciptakan solusi yang konstruktif dan kolaboratif. Diharapkan juga dapat memberikan dan menghasilkan ruang yang optimal untuk menyampaikan kebutuhan, harapan, dan menjadi wadah dalam menerima berbagai aspirasi, masukan, dan permasalahan yang ada pada organisasi mahasiswa di Fakultas Hukum UPN “Veteran” Jakarta.

Berita Terkait :  Peresmian Laboratorium Contract Drafting FH UPNVJ: Rektor Resmikan Fasilitas Penunjang Keterampilan Hukum
Share

Contact Us

×