Tim Abdimas FH UPN “Veteran” Jakarta dan KLHK Laksanakan Pelatihan Teknik Penanaman bagi Kelompok Tani dan Santri Disabilitas di Desa Babakankaret, Cianjur
- Kamis, 14 November 2024
- HUMAS FH
- 0
Cianjur, 8 November 2024 – Tim Pengabdian kepada Masyarakat Fakultas Hukum Universitas Pembangunan Nasional Veteran Jakarta (Tim Abdimas FH UPNVJ) bekerja sama dengan Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) menyelenggarakan Pelatihan Teknik Penanaman untuk kelompok tani dan santri disabilitas mental di Pesantren Bina Akhlaq. Pelatihan ini berlangsung pada Jumat, 8 November 2024, di Aula Yayasan Bina Akhlaq, Desa Babakankaret, Cianjur.
Kegiatan ini merupakan bagian dari program Pengabdian kepada Masyarakat yang didanai oleh Hibah Direktorat Riset, Teknologi, dan Pengabdian kepada Masyarakat (DRTPM) Kemendikbud Tahun 2024. Program ini bertujuan mendukung inisiatif Green Business yang dibentuk oleh Tim Abdimas FH UPNVJ di Desa Babakankaret sebagai langkah awal dalam meningkatkan kemandirian ekonomi desa.
Dalam kegiatan ini, Tim Abdimas FH UPNVJ menerima bantuan 2.400 bibit tanaman buah dan 20 karung pupuk dari Balai Pengelolaan Daerah Aliran Sungai (BPDAS) Citarum-Ciliwung KLHK, yang nantinya akan ditanam di lahan Green Business.
Acara dibuka oleh Rianda Dirkareshza, Ketua Tim Abdimas FH UPNVJ, yang menyampaikan pentingnya kolaborasi ini. “Ini merupakan kolaborasi yang sangat baik antara Tim Abdimas dan KLHK, di mana KLHK memberikan edukasi dan pelatihan mengenai teknik penanaman kepada kelompok tani dan santri disabilitas di Pesantren Bina Akhlaq. Harapannya, melalui pelatihan ini, para peserta dapat memahami dan mempraktikkan teknik pertanian yang baik dalam mendukung program Green Business yang akan dilaksanakan di desa ini,” ungkap Rianda.
Pelatihan ini dibawakan oleh Bapak Anton, perwakilan dari BPDAS Citarum-Ciliwung KLHK, yang memberikan materi teknik penanaman pohon dan cara perawatannya. Selain teori, pelatihan ini juga mencakup praktik langsung yang dirancang agar para peserta dapat menerapkan teknik yang dipelajari dalam aktivitas sehari-hari mereka.
Setelah pelatihan, acara dilanjutkan dengan ceremonial penanaman bibit di lahan Green Business. Penanaman simbolis ini dilakukan oleh Rianda Dirkareshza, Ketua Tim Abdimas FH UPNVJ; Bapak Anton, perwakilan BPDAS Citarum-Ciliwung; Isep Solihin, S.Sos., Kepala Desa Babakankaret; Satria Fathussalam, S.Pd.I., Pimpinan Pesantren Bina Akhlaq; dan Didin Saripudin, perwakilan kelompok tani.
Kegiatan ini diharapkan dapat memberikan dampak positif dalam membangun unit bisnis mandiri yang berkelanjutan di Desa Babakankaret, serta meningkatkan kesejahteraan masyarakat desa dari segi ekonomi menuju Indonesia yang lebih sejahtera dan berkelanjutan.