Pada program kerja ACAPELLAS 2024, Bidang Akademik dan Profesi Hukum mengundang narasumber dari PT Tempo Inti Media Tbk. yakni Bapak Caesar Akbar yang berprofesi sebagai jurnalis Tempo. Bapak Caesar Akbar memaparkan materi mengenai “Jurnalisme di Era Kecerdasan Buatan”.
Kegiatan ACAPELLAS 2024 telah dilaksanakan pada tanggal 30 September 2024 dan diikuti oleh 170 peserta dari berbagai fakultas, 36 Panitia, 1 perwakilan dekanat, dan 8 perwakilan Pihak PT Tempo Inti Media Tbk di Aula Bhineka Tunggal Ika UPN “Veteran” Jakarta.