1 November 2024 – di laksanakan Kuliah Umum bertempat di ruang Auditorium Gedung Fakultas Kedokteran Lantai 3 dengan tema Penulisan Artikel Berbasis Penelitian dan Strategi Publikasi Artikel dengan Narasumber Prof. Dr. Irwansyah, S.H., M.H. yang di hadiri oleh peserta dari Magister Hukum dan Program Doktor Hukum dimana dalam kuliah umum tersebut membahas perihal :

  • Pengantar Penelitian Hukum
  • Karateristik Penelitian Tesis dan Disertasi
  • Urgensi dan Kedudukan Riset terdahulu
  • Permasalahan : Peta Masalah, Isu Riset, Rumusan Masalah
  • Legal GAP, Research GAP, Analysis GAP, desain Novelti
  • Pendahuluan (Latar belakang & Originalitas Riset)
  • Kerangka Konsep, Kerangka Teoritik, Kerangka Pikir
  • Tahapan dan Instrumen Penelitian
  • Tipe/Jenis Penelitian Hukum
  • Penelitian Kualitatif dan Kuantitatif
  • Pendekatan Penelitian
  • Pengumpulan Bahan/Data Penelitian
  • Analisis Bahan/Data Hasil Penelitian
  • Pemanfaatan Al dalam riset hukum
  • Penulisan Naskah Artikel di Jurnal
Berita Terkait :  Persiapkan Keterpenuhan Perjanjian Kinerja dan Indikator Kinerja Utama, Dekan FH UPNVJ Undang Tim EVALAK Universitas

Sebagaimana di ketahui bahwa Penulisan Artikel sangat diperlukan bagi Magister Hukum dan Prodi Doktor untuk memahami konsep – konsep dasar karakteristik Keilmuan Hukum serta menguasai Metodologi Penelitian Hukum berdasarkan Buku Pedoman Penyusunan.

Dalam konsep dimensi dapat dibagi beberapa jenis yaitu :

  • Dimensi Kognitif
  • Dimensi Penelitian
  • Dimensi wawasan
  • Dimensi Sikap

Pada Pengembangan Teori Multi Disiplin terdapat Asas Teori dan Nilai Konsep dimana terdapat akar, sebab dan Akibat.

Dalam Karakteristik Riset Penelitian Tesis/Disertasi, adanya tantangan yang mempengaruhi Penelitian Tesis/Disertasi dan lebih dominan pada Penelitian Hukum Positif serta pemanfaatan riset terdahulu kurang maksimal (terbatas originalitas) dalam kerangka pikir kurang menggambarkan landasan teori/konsep. Rendahnya penguasaan metode penelitian menerapkan metode terbatas, umumnya hanya yuridis normatif atau socio legal research untuk semua kategori penelitian. Literatur review belum maksimal mendukung lahirnya Novelty), argumentasi/analisis kurang tajam.

Berita Terkait :  FH UPNVJ Gelar Kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat di Kelurahan Pasir Gunung Selatan, Depok

Untuk Karakteristik Disertasi dapat menguji konsep, mengatasi akar masalah, focus pada Law Reform, Politik Hukum, Perbandingan Hukum, Ius Constituendum. Untuk argumentasi dapat dibagi menjadi Analisi dan Evaluasi, serta lahirkan Novelty yang bersifat multi disiplin, kajian filosodi keilmuan dan tetap konsistern pada Preskriptif.

Dapat disimpulkan pada penulisan metode penelitian dalam Tesis dan Disertasi pada dasarnya di cantumkan Latar Belakang, Cegah Duplikasi/Plagiasi. Landasan Teoretik, Pembahasan (Perbandingan), Gap Research sebagai dasar Novelty.

Share

Contact Us

× Ada yang bisa dibantu?