Jakarta, 13 Februari 2025 – Dr. Kaharuddin, M.Hum. Dosen FH UPN “Veteran” Jakarta didapuk sebagai narasumber dalam Pelatihan Legislative Drafter yang diselenggarakan justitia TC, bekerja sama dengan Dinas Hukum TNI Angkatan Udara (TNI AU). Dalam kesempatan tersebut, beliau membawakan materi tentang “Simulasi Penyusunan Rancangan Peraturan Perundang-Undangan”, yang bertujuan untuk meningkatkan pemahaman dan keterampilan peserta dalam proses perancangan regulasi yang baik dan sesuai dengan kaidah hukum yang berlaku.

Berita Terkait :  4th NCOLS (NATIONAL CONFERENCE ON LAW STUDIES) 2022

Pelatihan ini diikuti oleh para pejabat dan staf hukum dari lingkungan TNI AU yang memiliki peran strategis dalam penyusunan berbagai kebijakan dan regulasi internal. Dr. Kaharuddin, M.Hum. menekankan pentingnya metode penyusunan peraturan perundang-undangan yang sistematis, mulai dari perumusan naskah akademik hingga pembentukan pasal demi pasal yang efektif dan aplikatif.

Dalam sesi simulasi, peserta diberikan kesempatan untuk menyusun rancangan peraturan berdasarkan studi kasus yang relevan dengan tugas dan fungsi mereka. Kegiatan ini mendapatkan apresiasi tinggi dari peserta, yang merasa bahwa materi yang disampaikan sangat aplikatif dan dapat diterapkan langsung dalam tugas sehari-hari mereka.

Berita Terkait :  Tim Dosen FH UPN "Veteran" Jakarta Disambut Ketua dan Anggota KPU Sulawesi Utara Dalam Pembahasan Penelitian Peningkatan Partisipasi Penyandang Disabilitas

Dengan adanya pelatihan ini, diharapkan para tenaga hukum di lingkungan TNI AU semakin kompeten dalam menyusun peraturan perundang-undangan yang berkualitas serta selaras dengan perkembangan hukum nasional.

Share

Contact Us

×