Jakarta – 13 Maret 2025 Sekolah Tinggi Hukum Indonesia Jentera (STH Indonesia Jentera) kembali menggelar Pelatihan Legislative Drafting yang bekerja sama dengan Lembaga Penjamin Simpanan (LPS). Pelatihan ini bertujuan untuk memberikan wawasan mendalam mengenai praktik perancangan peraturan di sektor perbankan. Dalam acara tersebut, Dr. Diani Sadia Wati, S.H., LL.M dosen Fakultas Hukum UPN “Veteran” Jakarta , dipercaya sebagai narasumber pada kegiatan yang berlangsung di Learning Center LPS, Senayan, Jakarta Selatan.
Dr. Diani Sadia Wati menyampaikan materi tentang pentingnya perancangan peraturan yang efektif dan sesuai dengan kebutuhan sektor perbankan, yang tidak hanya memperhatikan aspek legal formal, tetapi juga mempertimbangkan dampaknya terhadap stabilitas sistem keuangan. Dalam pemaparannya, Dr. Diani menekankan bahwa peraturan yang baik harus mampu menciptakan kepastian hukum, melindungi kepentingan publik, serta mendukung perkembangan sektor perbankan yang sehat dan berkelanjutan.