Kamis, 31 Oktober 2024, Fakultas Hukum sebagai tuan rumah dalam pelaksanaan program Bawaslu DKI Jakarta. Tema dari Kegaiatan ini adalah Peran Dan Partisipasi Mahasiswa dalam Pengawasan Pemilihan Gubenur dan Wakil Gubenur DKI Jakarta. Acara diawali dengan sambutan dari Dekan FH UPN Veteran Jakarta Dr. Suherman, SH, LLM dan Anggota Bawaslu DKI Jakarta Quin Pegagen.  Dalam sambutannya, Dekan FH UPN Veteran Jakarta menyampaikan bahwa peran dan partisipasi mahasiswa sangat dibutuhkan dalam pengawasan penyelenggaraan Pilkada untuk meningkatkan kualitas demokrasi di Indonesia. Quin Pegagen selaku anggota Bawaslu DKI Jakarta menambahkan peran mahasiswa sangatlah penting dalam mencegah dan mengawasi pelanggaran Pilkada. Kegiatan Bawaslu Goes to Campus tidak lagi ditujukan kepada pemilih pemula seperti kegiatan Bawalu Goes to School. Dengan terselenggaranya kegiatan ini, ia mengajak seluruh mahasiswa FH UPN Veteran Jakarta dapat berperan aktif dalam melakukan pengawasan pada setiap tahapan penyelenggaraan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) di DKI Jakarta.

Berita Terkait :  Selamat Menempuh Ujian Tengah Semester Tahun Akademik 2023/2024 Kepada Para Mahasiswa/i Fakultas Hukum UPN "Veteran" Jakarta

Bawaslu Goes to Campus di FH UPN Veteran Jakarta menghadirkan pembicara Ali Imran Nasution dan Taupiqqqurrahman, SH, M.Kn, menyampaikan bentuk-bentuk partisipasi mahasiswa dalam pengawasan Pilkada DKI Jakarta tahun 2024. Mahasiswa dapat berpartisipasi dalam melakukan pengawasan Pilkada DKI baik secara individu maupun berkelompok melalui organisasi kemahasiswaan (Ormawa). “Secara individu, mahasiswa dapat terlibat dalam relawan pengawas partisipatif, ikut mengawasi dan melaporkan pelanggaran, dan mengelola media sosial tentang pengawasan Pilkada. Sedangkan secara berkelompok, mahasiswa melalui Ormawa dapat melaksanakan sosialisasi pengawasan partisipatif di sekolah kepada pemilih pemula dan melaksanakan diskusi atau seminar tentang pengawasan penyelenggaraan Pilkada.”

Pembicara lain dalam kegiatan Bawaslu Goes To Kampus di Fakultas Hukum UPN Veteran Jakarta Dosen yang juga Wadek Dekan II FH UPN Veteran Jakarta Taupiqqurrahman, S.H., M.Kn Berangkat dari pengalaman Taupiqqurrahman di bidang Pemilu/Pilkada, ia menyampaikan bahwa dalam 2 tahun ini, telah menerima hibah penelitian tentang Pemilu. Hibah tersebut diperoleh dari Hibah DRTPM Kemndikbud Ristek. Dia menyatakan sudah melaksanakan FGD di lebih kurang 10 tempat di kabupaten/kota di Indonesia  dalam pengumpulan data tentang Pemilu. Lebih lanjut, Taupiqqurrahman, SH, M.Kn menyampaikan tentang pengawasan pemilu.

Berita Terkait :  Whats on in Law Faculty UPNVJ June 2021 ?

Perjalanan kelembagaan pengawas Pemilu dengan segala kekurangan dan kelebihannya. Untuk meningkatkan kualitas penyelenggaraan Pemilu, urusan pengawasan tidaklah cukup hanya diberikan kepada Bawaslu tanpa diimbangi dengan peran serta masyarakat. “Dalam sebuah negara demokrasi, maka partisipasi masyarakat menjadi sebuah keniscayaan sehingga tidak ada demokrasi tanpa partisipasi. Demikian hal nya dengan pemilu yang merupakan elemen dari demokrasi, keberadaan partisipasi dari masyarakat merupakan instrumen yang menentukan derajat pemilu demokratis yaitu free election”.

Share

Contact Us

× Ada yang bisa dibantu?