Dalam rangka pengisian jabatan Dekan Fakultas Hukum Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Jakarta Periode Tahun 2023-2027 dengan memperhatikan dasar hukum sesuai dengan ketentuan peraturan perundang-undangan, bersama ini kami mengundang dan memberikan kesempatan kepada Dosen Aparatur Sipil Negara yang berminat dan memenuhi persyaratan untuk mendaftarkan diri dan mengikuti Pemilihan Dekan Fakultas Hukum Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Jakarta Periode Tahun 2023-2027.
Persyaratan Calon Dekan Fakultas Hukum UPN "Veteran" Jakarta Periode 2023-2027
Registrasi Pendaftaran Calon Dekan Fakultas Hukum UPN "Veteran" Jakarta Periode 2023-2027
Tata Cara Pendaftaran Calon Dekan Fakultas Hukum UPN "Veteran" Jakarta Periode 2023-2027
Unduh Berkas Kelengkapan Calon Dekan Fakultas Hukum UPN "Veteran" Jakarta Periode 2023-2027
Fakultas Hukum UPN "Veteran" Jakarta Periode 2023-2027
1. Pendaftaran dilakukan dalam jaringan (online) melalui laman https://hukum.upnvj.ac.id/pildek/unggah-dokumen-calon-dekan/ selama 14 (empat belas) hari kalender mulai tanggal 18 Januari 2023 dan ditutup pada tanggal 31 Januari 2023 paling lambat pukul 23.59 WIB.
2. Seluruh berkas lamaran diunggah (upload) dalam bentuk softcopy (scan) dengan format PDF untuk dokumen dan dengan format jpg atau jpeg untuk foto.
3. Dokumen berkas lamaran yang diunggah (upload) dalam bentuk softcopy (scan) sebagai berikut:
4. Seluruh pengumuman dan tahapan Pemilihan Dekan Fakultas Hukum akan disampaikan melalui laman hukum.upnvj.ac.id/pildek/. Untuk itu pelamar diharapkan aktif mengakses laman tersebut.
5. Kelalaian tidak mengikuti perkembangan informasi menjadi tanggung jawab pelamar.
Apabila terdapat kesulitan dalam melakukan pendaftaran dalam jaringan (online), harap menghubungi Sdri Hilda Novyana, S.H., M.H., Anggota Panitia Pemilihan Dekan Serentak Fakultas Hukum melalui nomor 0812 8382 2292 dan/atau surat elektronik melalui alamat fh@upnvj.ac.id.
No. | Kegiatan | Waktu | Keterangan |
---|---|---|---|
1. | Penjaringan Bakal Calon | ||
|
18 Januari – 31 Januari 2023 | 14 hari kalender | |
|
18 Januari – 31 Januari 2023 | 14 hari kalender | |
|
18 Januari – 2 Februari 2023 | 16 hari kalender | |
|
3 Februari 2023 | 1 hari kerja | |
2. | Penyaringan Calon Dekan | ||
|
6 Februari – 10 Februari 2023 | 5 hari kerja | |
|
13 Februari – 17 Februari 2023 | 5 hari kerja | |
|
20 Februari – 22 Februari 2023 | 3 hari kerja | |
3. | Pemilihan | ||
|
23, 24, 27, dan 28 Februari 2023 | 4 hari kerja | |
4. | Penetapan dan pelantikan Dekan terpilih | ||
|
1 Maret 2023 | 1 hari kerja | |
|
2 Maret 2023 | 1 hari kerja |
Catatan: Jadwal dapat berubah sewaktu-waktu dan setiap perubahan jadwal akan diberitahukan oleh Panitia kepada peserta melalui laman ini. Terimakasih.
Copyright ©2023 | Fakultas Hukum UPN "Veteran" Jakarta